Benchmarking Perpustakaan UIN Malik Maulana Ibrahim Di Direktorat Perpustakaan UII

UIN MalangUntuk meningkatkan kualitas dan manajemen dan pelayanan perpustakaan, Tim Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melakukan kegiatan benchmarking di Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia. Rombongan peserta sebanyak 21 orang terdiri dari Kepala Perpustakaan, Wakil Kepala, Kepala Divisi dan Staf Perpustakaan.

Tim Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang mengunjungi Direktorat Perpustakaan UII pada hari Kamis, 18 Agustus 2016 jam 13.00 wib dan diterima oleh Direktur Direktorat Perpustakaan UII dan lima (5) Kepala Divisi Direktorat Perpustakaan UII.

Acara diawali dengan perkenalan dan sambutan dari perwakilan kedua belah pihak. Direktur Direktorat Perpustakaan UII menyampaikan terima kasih dan selamat datang kepada Tim Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Perasaan bahagia dan bangga disampaikan oleh Joko SP, karena akhir-akhir ini semakin banyak kunjungan ke Direktorat Perpustakaan UII. Hal ini menjadi motivasi tersendiri bagi Direktorat Perpustakaan UII untuk selalu berbenah dan meningkatkan kualitas dalam berbagai hal.

Dalam sambutannya Ketua Rombongan Tim Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menyampaikan tujuan dari benchmarking ke UII adalah untuk tholabul ‘ilmi, silaturahmi, mendapatkan inspirasi untuk meningkatkan motivasi dan semangat pustakawan, dan menjalin kerja sama dengan UII baik secara formal maupun informal. Setelah sambutan dilanjutkan dengan pemutaran  profil Direktorat Perpustakaan UII dan presentasi tentang Direktorat Perpustakaan oleh Direktur.

Rombongan dari Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang sangat serius menyimak pemutaran profil Direktorat Perpustakaan UII dan penjelasan dari Direktur Direktorat Perpustakaan. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan pada acara diskusi  dan tanya jawab yang berlangsung ruang sidang lantai 2 Direktorat Perpustakaan UII.

Banyak hal yang menarik dan ditanyakan oleh peserta diantaranya adalah kegiatan keagamaan untuk peningkatan keimanan pegawai yang dilakukan UII, alasan diperbolehkannya pemustaka membawa masuk tas, sistem otomasi yang digunakan, digitalisasi koleksi, anggaran perpustakaan, pengadaan sarana prasarana, manajemen lembur, pustakawan berprestasi, bagaimana koordinasi yang dilakukan, literasi informasi dan hal-hal lain tentang pengelolaan perpustakaan. Semua pertanyaan dijawab oleh Direktur dan Kepala Divisi terkait dengan gamblang dan jelas, sehingga peserta merasa puas dengan jawaban tersebut.

Usainya acara penutupan  dilanjutkan dengan library tour ke divisi-divisi yang ada di Direktorat Perpustakaan UII yaitu Divisi Pelayanan Pemakai, Divisi Infomasi Teknologi dan Jaringan, Divisi Pengolahan Teknis. Kegiatan benchmarking diakhiri dengan mengunjungi, museum dan candi Kimpulan. Semoga kegiatan ini bisa berlanjut dalam bentuk kerja sama dalam bidang perpustakaan yang lainnya. (Suharti/Pustakawan UII)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply