WORKSHOP PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI PUSTAKAWAN

WORKSHOP PENULISAN KARYA ILMIAH BAGI PUSTAKAWAN

UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA

 
Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kuantitas karya ilmiah bagi pustakawan, Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia (DP UII) pada hari Selasa 29 April 2014 menyelenggarakan kegiatan “Workshop Penulisan Karya Ilmiah bagi Pustakawan Universitas Islam Indonesia”.
 
Acara yang berlangsung di Ruang Sidang Lantai 2 DP UII ini diikuti oleh pustakawan di lingkungan Direktorat Perpustakaan dan perwakilan dari Perpustakaan Fakultas. Kegiatan workshop kali ini merupakan yang ketiga kalinya diselenggarakan oleh Direktorat Perpustakaan. Workshop kedua, 24 Maret 2014 tentang  “Metodologi Penelitian Pustakawan Direktorat Perpustakaan dan workshop yang pertama, 28 Januari 2014 tentang  “Penyusunan Proposal Penelitian Pustakawan Direktorat Perpustakaan”.
 
Pada workshop yang ketiga  ini, menampilkan Prof. Akhmad Fauzy, S.Si., M.Si., Ph.D. (Guru Besar Statistika FMIPA UII) dan Dr. Ir. Farham HM Saleh, MSIE. Prof. Akhmad Fauzy S.Si., M.Si., Ph.D. sebagai pemateri pertama menyampaikan materi tentang “Struktur dan Manfaat Penulisan Karya Ilmiah bagi Pustakawan”. Beliau mengawali acara dengan menyajikan visualisasi bahwa orang bisa mencapai apa yang dicita-citakan dengan latihan yang sungguh-sungguh dan disiplin. Hal ini perlu bahkan harus dilakukan oleh pustakawan yang ingin bisa menulis karya ilmiah. Untuk bisa menulis karya ilmiah dengan baik, pustakawan harus rajin berlatih dan terus berlatih. Menulis merupakan tugas pokok pustakawan yang harus dipenuhi ketika ia akan mengajukan kenaikan golongan, pangkat dan jabatan pustakawan.
 
Pada sesi kedua, Dr. Ir. Farham HM Saleh, MSIE menyampaikan materi tentang “Bentuk-bentuk Karya Ilmiah Pustakawan”. Dalam kesempatan ini beliau mengatakan bahwa pustakawan dapat menyusun karya ilmiah bidang pusdokinfo dalam bentuk buku, makalah yang diakui oleh instansi yang berwenang  (ber-ISSN), makalah yang tidak dipublikasikan tetapi didokumentasikan di Perpustakaan, membuat karya tulis/karya ilmiah populer yang dipublikasikan di media massa, terjemahan/saduran dalam bentuk buku maupun makalah yang diakui oleh instansi yang berwenang dan menghimpun serta menyusun naskah-naskah untuk dipublikasikan.
Sesi ketiga dan keempat diisi dengan praktek membuat karya tulis bagi peserta yang didampingi dan dibimbing langsung oleh Pustakawan Senior DP UII yakni Sungadi, S.Sos., MIP dan Joko Sugeng Prianto, SIP.,M.Hum dan dihasilkan karya tulis ilmiah dalam bentuk proposal dan makalah singkat. (Suharti AD)
 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply