UPT Perpustakaan Universitas Tri Sakti Jakarta Study Banding Ke Direktorat Perpustakaan UII
Selasa (7/2/2017) Direktoat Perpustakaan UII menerima rombongan study banding dari Universitas Trisakti Jakarta. Study Banding tersebut bertujuan untuk melihat lebih dekat dan mengetahui tentang pengelolaan dan sistem layanan yang ada di Direktorat Perpustakaan UII, disamping itu juga untuk mencari informasi kaitannya penerapan jabatan fungsional pustakawan di UII. Karena Universitas Islam Indonesia adalah sebagai perguruan tinggi swasta satu-satunya yang lebih dahulu menerapkan jabatan fungsional pustakawannya.
Rombongan yang berjumlah 7 (tujuh) orang tersebut yang di pimpin oleh Ibu Farida Salim sebagai Kepala UPT Perpustakaan Universitas Trisakti diterima oleh Direktur Perpustakaan dan segenap Kepala Divisi di lingkungan Direktorat Perpustakaan bertempat di R.Sidang 2 Lt. 2 Direktorat Perpustakaan. Dalam sambutannya Direktur Perpustakaan UII Bapak Joko S. Prianto, SIP. M.Hum menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan rombongan dari Universitas Trisakti semoga kunjungan ini dapat memberi manfaat dan dapat saling tukar informasi terkait pengelolaan perpustakaan demi kemajuan bersama. Pada acara tersebut diadakan pemutaran film dan presentasi tentang profil Direktorat Perpustakaan UII. Dalam suasana santai dan penuh keakraban acara dilanjutkan diskusi dan tanya jawab terkait tentang lingkup pelayanan pemustaka, pengelolaan koleksi elektronik, jabatan fungsional pustakawan, pengelolaan repository dan sarana lainnya.
Sebelum rombongan UPT Perpustakaan Trisakti meninggalkan Direktorat Perpustakaan UII acara dilanjutkan saling tukar cindera mata dan foto bersama sebagai kenang-kenangan katanya. Selanjutnya rombongan mengadakan Library tour ke divisi-divisi yang ada di Direktorat Perpustakaan UII dan dilanjutkan ke Museum dan Candi Kimpulan. Dalam kunjungan ini para peserta merasa puas dan memberi kesan yang baik dapat berkunjung secara langsung ke Direktorat Perpustakaan UII. Kedepan diharapkan dapat menjalin kerjasama dan hubungan tali silaturahmi, saling memberikan informasi yang terkait tentang kemajuan perpustakaan antara Direktorat Perpustakaan UII dan Universitas Trisakti. (Ismanto/Pustakawan UII).
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!